Kamis, 14 Agustus 2008

Asem2 Iga


Asem asem Iga

Hmmm....musim dingin dah datang. tiap hari hujan...terus!
Badan dah mulai meriang, ah...sedep deh kalau makan ini, makan jadi nambah2.

Bahan:
600 gr iga sapi
Buncis, secukupnya, potong2
5 bawang merah, iris
3 bawang putih, iris
5 cabe merah, iris serong
5 cabe hijau, iris serong
2 tomat hijau
1 sdt asam jawa, larutkan dgn sedikit air
lengkuas
daun salam
2 sdt garam
4 sdm kecap manis

Cara membuat:
Didihkan kurleb 1,5 ltr air, masukkan iga sapi. Masak dgn api kecil sampai empuk.
Tumis bawang merah, bawang putih hingga harum.
Tambahkan cabe merah, cabe hijau, lengkuas dan daun salam, aduk sampai harum.
Masukkan kedlm kaldu, tambahkan air asam, garam dan kecap manis.
Cicipi rasanya sampai terasa asem, pedes dan sedikit manis.
Masak kembali dgn api kecil sampai bumbu meresap.
Terakhir masukkan buncis dan tomat.
Sajikan hangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar